Friday, April 29, 2011

Trik menarik cewek dengan bahasa tubuh

Wanita sepuluh kali lipat lebih mampu membaca bahasa tubuh seorang lelaki daripada lelaki pada wanita. Dengan bahasa tubuh yang tepat, anda dapat meningkatkan daya tarik dan menonjol di antara 100 lelaki lain yang ada di dunia, itulah lelaki alpha sesungguhnya. Lelaki alpha dapat dikenali dengan sekejab oleh wanita, baik secra lisan atau bahasa tubuh. Hal tersebut karena telah tertanam dalam gen yang telah berevolusi semenjak mamalia hadir di muka bumi, seorang lelaki, atau lebih tepatnya pejantan alpha mudah dikenali posisinya dalam gerombolan. Pemimpin, the leader of the pack, memimpin para hewan jantan lainnya dan mempunyai banyak sekali betina. Itulah kenapa ia disebut alpha. Membentuk kepribadian alpha memang rumit tetapi anda bisa memulainya dengan bahasa tubuh sederhana

1. Seni
Lelalki mesti menguasai seni. Bagi wanita seni mengungkapkan perasaan. anda bisa jelas melihat kenapa cewek2 lebih senang memilih anak band atau pemain gitar ketimbang lelaki tanpa keahlian seni. anda tidak perlu bisa musik, seni ada banyak macamnya. Anda bisa belajar melukis atau membuat puisi. wanita sangat menghargai lelaki yang memahami cara mereka berpikir. 

2. Pakaian
Pakaian anda mesti rapi. Pakai pakaian yang berkualitas dan gelap. Jangan pakai pakaian yang berwarna-warni, apalagi pink. Pakaian cerah menunjukkan kelemahan bagi pria. Selain pakaian gelap, pilihan lain adalah putih. Walau tidak terlalu maskulin, pakaian putih mencerminkan anda orang yang steril dan berhati2.
3. Gerakan
Tubuh Bergeraklah secara perlahan di depan seorang wanita. Bergeraklah seolah2 dunia melambat. Slow motion. anda dapat lihat dalam film, dimana pada momen2 jatuh cinta atau dramatis, adegan film berjalan slow motion. Bergeraklah perlahan bukan berarti lamban, tetapi penuh perhitungan. Baik berjalan, menoleh, atau memberi isyarat, lakukan dengan tenang. Inilah "cool" dalam arti sebenarnya. 

4. Senyum
Senyum anda bukan senyum biasa. Bukan senyum yang disebut orang2 ESQ sebagai senyum simetris tetapi senyum pemikat. Senyum ini dilakukan dengan menggerakkan sebelah saja dari bibir anda di ikuti dengan mata disipitkan, seolah2 anda mengatakan "sesuatu yang nakal". Berlatihlah di depan cermin.

5. Pandangan mata
Pada saat berbicara dengan cewek atau wanita pada umumnya, tatap matanya. tatap langsung ke bola hitam di tengah, seolah2 anda mencari wajah anda sendiri di refleksi matanya. Bila kalian beradu pandang, jangan pernah mengalah. Ia menguji anda, apakah anda sunggguh2 atau tidak. Orang yang berbohong tidak akan bisa memandang mata lawan bicaranya, apalagi beradu kontak. Berani menatap ke mata adalah petunjuk bahwa anda jujur. Lagi pula, lelaki alpha tidak boleh berbohong pada perempuan. Itu memalukan. Fakta : Survey majalah kosmopolitan tahun 1995 mengungkapkan 95% wanita jatuh cinta pada pria karena pandangan matanya. Hebat bukan? Bila akhirnya sang wanita itu kalah dalam adu pandang, ia akan melakukan satu dari tiga hal berikut. menoleh, ini tandanya ia tidak tertarik pada anda. Bisa jadi udah punya cowok atau bahkan suami. menunduk, ini tandanya ia tertarik dan mengakui anda lelaki yang potensial menjadi pasangan seksual. Memejamkan mata (kasus yang sangat jarang), ini artinya ia minta dicium. 

6. Berbicara
Bicaralah dengan kata2 yang fasih dan jelas. Ucapkan dengan nada bas, yaitu suara berat ciri khas lelaki. Bila aslinya suara anda tenor, usahakan bas. Berlatihlah.

7. Aroma
Di dunia serangga, komunikasi seksual dilakukan ditandai dengan pelepasan suatu xzat yang dinamai feromon. Zat ini tidak berbau namun dapat di deteksi otak secara tidak sadar. Ilmuan menemukan fenomena yang sama ternyata terjadi pula pada mamalia, termasuklah manusia. Cewek misalnya, menyibakkan rambut dan memperlihatkan leher mereka untuk menyebarkan feromon. Mereka juga melakukan hal yang sama saat membuka kanjung baju atas dan memperlihatkan dadanya atau menyingkap roknya dan memperlihatkan paha. anda, sebagai lelaki, memiliki aroma khas yang juga menarik wanita. Aroma khas ini dapat diperkuat dengan aroma mawar, musk atau mint. Cobalah. 

8. Saat berbicara Saat anda berbicara dengan cewek, ia akan langsung meng-scan seluruh tubuh anda yang terlihat. Ia mencari bahasa tubuh yang menunjukkan rasa rendah diri, gugup, tidak nyaman, dsb. Jagalah gerakan anda. Hadapkan seluruh tubuh anda ke arahnya, buka kedua kaki anda dan jangan pernah menyilangkan tangan anda di depan dada. Menyilangkan kedua tangan di dada, atau gerakan tangan lainnya yang menutupi tubuh depan anda mencerminkan rasa tidak aman dan melindungi diri, bagaimana anda bisa melindungi wanita bila anda sendiri takut?

9. Postur Saat dalam posisi ingin menarik wanita, tegakkan badan anda. Busungkan dada. teman2 pria dari IPDN adalah contoh yang sangat baik. Tekan tulang sternum (taju pedang) yang ada di bawah paru2 ke atas. cara lain adalah menarik nafas secara maksimal hingga tubuh anda tegak. Tarik otot perut ke dalam. Jadikan anda seolah2 orang paling berkuasa di lingkungan itu. Pada awalnya memang tak nyaman, tapi lama2 anda akan terbiasa. 


http://www.kaskus.us/showthread.php?t=6669560

Wednesday, April 27, 2011

CUTE ABISS.. pas masih kecil

Kalo liat harimau (kucing besar) pst banyak orang ketakutan. Tapi tahukah anda kl ketika kecil mereka lucu2, cocok jadi boneka di kamar kidding ^^












Monday, April 25, 2011

10 Fakta Youtube Yang Mengejutkan Dunia

Masyarakat dunia pasti tahu Tentang situs yang satu ini,, YouTube merupakan situs terpopuler dan situs yang paling banyak dilihat Video Terbaru nya.YouTube Inilah situs yang menyediakan beragam videoterlengkap saat ini. Namun, tahukah anda jika YouTube memiliki10 fakta yang mungkin akan mengejutkan anda!!

Dalam waktu 60 hari, YouTube menyediakan lebih banyak konten video dibandingkan dengan video jaringan televisi AmerikaSerikat (AS) yang dibuat selama 60 tahun. Rata-rata pengguna YouTube menghabiskan 15-25 menit per hari di situs itu. Namun, seberapa besar Anda mengenal situs berbagi video terbesar dunia itu? Tahukah Andavideo apa terbanyak dilihat? Tahukah Anda siapa nama ketiga pendirinya? Tahukah Anda seberapa banyak link YouTube di tweet tiap menit?

Terdapat banyak data, info dan statistik menarik yang dapat dipelajari dari YouTube. Untuk itu, berikut 10 fakta menarik sekaligus menakjubkan mengenai YouTube. Simak dan bersiaplah ternganga.

10. Game Telur ‘Ular’ Paskah YouTube
YouTube memiliki telur Paskah lucu (http://www.youtube.com/watch?v=H1IzM...layer_embedded) yang memungkinkan Anda bermain game Snake-esque dalam jendela video. Selamat Menikmati!

9. Video Paling Banyak Dilihat, Disukai dan Favorit
Tanpa menghitung video musik yang memiliki pembatasan perizinan dan seringkali hanya ditampilkan di YouTube AS, video terbanyak dilihat sepanjang massa adalah ‘Charlie bit my finger’ yang memiliki hit 283.405.051 dan akan terus bertambah.

Jika video musik situs Vevo AS dihitung juga, maka pemenangnya adalah Justin Beiber saat menyanyikan ‘Baby’. Video ini memiliki lebih dari 466 juta hit dan terus bertambah.

8. Statistik Sosial YouTube
Media sosial terkait statistik YouTube sangat mengesankan. YouTube mengatakan, rata-rata terdapat 400 tweets per menit yang mengandung link YouTube. Sementara itu, di Facebook lebih dari video YouTube setara 150 tahun dilihat tiap hari.

7. Statistik YouTube yang Mencengangkan
Pada Februari 2011, YouTube memiliki 490 juta pengguna unik per bulan di seluruh dunia. Diperkirakan, jumlah hit tiap bulan mencapai 92 miliar halaman. Kita menghabiskan sekitar 2,9 miliar jam di YouTube per bulan atau selama 325 ribu tahun.

Belum lagi statistik itu hanya untuk situs web YouTube, untuk video yang dipasang atau dilihat melalui perangkat mobile belum ditambahkan.

6. April Mop Tahunan YouTube
Selama tiga tahun terakhir, YouTube mengerjai jutaan penggunanya setiap April Fools Day. Alasannya adalah klasik, tiap video di halaman muka situs sebenarnya Rickroll. Pada 2009, YouTube membuat situs itu terbalik.

Pada 2010, untuk upaya mengurangi bandwidth pun diperkenalkan mode ‘TEXTp’ yang menterjemahkan video menjadi teks. Mari kita lihat apa yang akan dilkukannya pada 2011 ini.

5. Rickroll Pertama
Contoh pertama ‘Rickroll’ muncul di YouTube pada 2007. Nampaknya, hal itu merupakan evolusi lelucon ‘4chan’ yang awalnya adalah pengguna ‘duckrolled’ yang mengarahkan pada bebek di atas roda. Kini, Rickroll menjadi lelucon praktis paling umum online.

Pada 2008, fenomena itu memuncak, poling SurveyUSA menyatakan, lebih dari 18 juta dewasa Amerika Serikat (AS) melihat figur Rickroll. Meski Rickroll pernah menjadi tren, figur itu bisa dengan mudah meningkat dua kali lipat.

4. Video Paling Pertama YouTube Pertama
Video pertama (http://www.youtube.com/watch?feature...&v=jNQXAC9IVRw) yang pernah diunggah ke YouTube bukanlah video klasik.

Video ini dibuat Yakov Lapitsky di San Diego Zoo. Video itu menampilkan Jawed Karim di depan kandang gajah. Video ini sendiri mendapat hit sebanyak 4.282.497 sejak debut online-nya pada 23 April 2005.

3. YouTube Menyebabkan Masalah Bagi Utube
Nama domain YouTube.com terdaftar saat Hari Valentine 2005. Hal ini menyebabkan kesalahpahaman besar bagi Universal Tube & Rollform Equipment yang berbasis di Perrysburg, Ohio. Nama domain mereka ‘utube.com’ pun kewalahan dengan trafik dari orang-orang yang mencoba mengeja nama situs video itu secara fonetis.

Perusahaan manufaktur itu kemudian menggugat YouTube karena mereka mengklaim usahanya rusak karena YouTube namun tuntutan ditolak. Kini, tampaknya Universal Tube & Rollform Equipment kalah telak dan situs bisnis itu berpindah menjadi utubeonline.com. Sedangkan utube.com asli menjadi halaman arahan video bertema pengeja buruk.

2. Awalnya, YouTube merupakan Situs Kencan
Trio pendiri itu tak langsung memiliki konsep YouTube. Menurut legenda, YouTube berawal sebagai situs video kencan yang dijuluki ‘Tune In Hook Up’ yang kabarnya dipengaruhi HotorNot.

Ketiga pendiri ini akhirnya memutuskan tak mengambil jalan itu. Inspirasi YouTube seperti yang dikenal saat ini dikreditkan pada dua peristiwa berbeda. Pertama, ketidakmampuan Karim menemukan video Janet Jackson ‘malfungsi pakaian’ dan kedua, ketika Hurley dan Chen tak mampu berbagi video pesta makan malam karena keterbatasan lampiran email.

1. Peran paypai dalam Kreasi YouTube   
YouTube diciptakan oleh Chad Hurley, Steve Chen dan Jawed Karim pada 2005. Ketiga pendiri itu saling kenal dari kerja sama pada usaha perintis Internet, paypai. Bahkan, Hurley merancang logo paypai setelah membaca artikel Wired mengenai perusahaan pembayaran online.

Awalnya, YouTube mendapatkan pendanaan melalui bonus yang diterima dari eBay buy-out of paypai. Anda bisa membantah bahwa jika tak ada paypai maka tak akan ada YouTube.      


http://www.kaskus.us/showthread.php?t=8039215

Saturday, April 23, 2011

Sebuah Sapa dan Cerita Dari Norwegia Untuk Indonesia

Selamat pagi, siang, sore, dan malam Indonesia. Setelah hampir satu tahun tinggal di Norwegia, makin hari makin terasa betapa kesejukan, kemudahan, dan kenyamanan di sini sungguh tidak dapat mengobati rasa rindu terhadap panas dan payahnya hidup di Indonesia. Memang benar kata pepatah, hujan emas di negeri orang, hujan batu di negeri sendiri, tetap lebih senang hidup di negeri sendiri. Sebagai wujud rindu, tulisan ini pun dibuat untuk sekedar menyampaikan sapa dan berbagi cerita soal sebuah negeri nun jauh di belahan utara bumi, Norwegia.

Suhu udara baru saja kembali ke area positif belakangan ini, namun masih di kisaran 2-6 derajat celcius di Oslo. Salju masih ada, namun tak lagi setinggi paha, jalanan pun tak lagi berwarna putih tertutupi taburan salju. Senang sekali, musim semi akan tiba, pohon-pohon yang kering akan kembali ditumbuhi daun-daun, hijaunya rumput pun akan kembali warnai hari setelah diselimuti salju sejak November, pekarangan pun akan kembali siap untuk ditanami beraneka ragam bunga, dan matahari pun akan semakin sering bersinar ceriakan hari.

Di sini, anak kecil sampai orang tua bertaburan bermain dan bersantai di luar rumah ketika matahari bersinar cerah, matahari terlalu jarang muncul untuk disia-siakan. Di Indonesia, jangan harap orang mau bersantai di luar rumah sebelum matahari mulai meminggir. Selain untuk bersantai, orang-orang di sini juga senang berjemur karena ingin membuat warna kulit mereka menjadi kecoklatan. Bagi mereka, kulit yang terlalu putih terlihat sangat pucat dan seperti orang sakit, makanya mereka ingin kulit yang kecoklatan agar tampak lebih segar dan indah.

Tapi pernah juga dalam hati terbersit untuk melanjutkan bekerja di Norwegia setelah lulus kuliah nanti. Selain karena iklim yang lebih beragam dan indah, hidup di sini juga mudah dan nyaman. Mudah karena sekolah murah sekali (biaya per semester untuk program master di kampus saya hanya sekitar Rp.600,000), transportasi publik juga sangat nyaman, teratur (jarang sekali terjadi kemacetan atau kecelakaan), dan tepat waktu, rasanya tidak ada perlunya punya mobil sendiri. Di sini juga selalu ada pekerjaan (part-time atau full-time). Harga-harga barang dan jasa di sini memang sangat mahal (sekitar 5-6 kali lebih mahal dari standar harga Indonesia), tapi gaji pekerja juga sangat tinggi (UMR Norwegia sekitar Rp. 180,000 per jam, sekitar 30 kali lebih tinggi dari UMR Indonesia). Petugas kebersihan di sini, mampu menyewa apartemen, mampu makan di restoran, mampu beli mobil, dan kalau dia pandai menabung, bisa jalan-jalan ke luar negeri. Makanya banyak anak muda Norwegia tidak ingin langsung kuliah setelah lulus SMU. Mereka memilih untuk bekerja dulu, menjadi kasir, petugas kebersihan, pelayan, dan sebagainya selama 6-10 bulan. Sebagian besar penghasilannya mereka tabung, lalu jalan-jalan ke luar negeri selama 2-4 bulan. Setelah istirahat dan senang-senang 1 tahun, baru mereka kuliah. Ketika kuliah, setiap bulan mereka akan menerima pinjaman tanpa bunga dari pemerintah sekitar Rp.16 juta (ini cukup untuk bayar sewa flat, makanan enak, jalan-jalan, dan pesta alkohol). Kalau mereka berhasil lulus, hanya sekitar 60% dari total hutang saja yang perlu mereka bayar kembali kepada pemerintah. Bagaimana, enak bukan?

Norwegia juga sangat nyaman karena segala sesuatu diatur dan diurus dengan baik, sehingga kualitas hidup masyarakatnya pun baik. Tidak perlu lagi masyarakat khawatir dengan giliran pemadaman listrik, langka BBM, atau keterbatasan akses terhadap air bersih. Di sini, kita bisa meminum air langsung dari keran mana saja di seluruh Norwegia, mau dari keran di rumah, di apartemen, maupun di toilet-toilet umum. Belum lagi kesadaran penduduknya akan kebersihan sudah sangat tinggi. Hampir tidak ada lagi yang membuang sampah sembarangan. Mereka juga telah memisahkan sampah ke dalam 5 kategori yang harus di buang di tempat sampah yang tersendiri: organik, kertas, kaleng, plastik, dan kaca (semua akan didaur ulang); dan di sini, sudah tidak ada lagi toilet yang berlantai becek, semua toilet kering dan bersih.

Selain itu, negeri ini sangat aman. Anda ketinggalan tas atau dompet di kereta api atau bus? Tenang, telpon saja perusahaan terkait, pasti mereka akan menemukan dan menyimpankan dompet Anda. Tidak akan ada yang mengambil dompet yang jatuh, yang ada, orang yang menemukan akan melapor ke petugas dan menyerahkan dompet tersebut.

Bagaimana dengan suasana kota? Tersedianya trotoar yang lebar bagi para pejalan kaki adalah fasilitas yang sangat saya nikmati. Sungguh nyaman menjadi pejalan kaki dan pengguna transportasi publik di sini. Berjalan kaki mengelilingi pusat kota adalah aktifitas yang sangat mengasikkan, karena town square di sini benar-benar town square alias perempatan atau alun-alun kota (bukan Mal town square), pintu utama mal-mal, restoran-restoran, toko-toko, atau kafe-kafe benar-benar langsung menghadap trotoar. Dari trotoar kita bisa melihat etalase dari berbagai jenis toko, dari trotoar kita bisa belanja mata. Di musim panas, umumnya kafe-kafe menyediakan kursi di teras gedung alias di atas trotoar, membuat suasana kota menjadi terasa sungguh santai dan akrab. Kapan ya Indonesia bisa punya tata kota yang rapi dan indah seperti Norwegia? Kapan pula Pontianak punya the real town square? Tak perlu lah kita membangun town square ala Eropa, kita bisa bangun dengan gaya khas kita sendiri.

Mari berandai-andai, jika dalam 10 tahun ke depan benar-benar tercapai Indonesia yang adil, damai, dan sejahtera, bukankah Indonesia dengan segala norma dan karakter bangsa-nya dapat menjadi negeri yang 10 kali lebih membahagiakan dari Norwegia? Salam hangat dan semangat selalu.

http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2597743

Thursday, April 21, 2011

MENGAPA kita minum air putih?

Banyak dari kita minum air,.tapi bukan air putih melainkan sudah berbentuk racikan,..dan mengapa dokter menganjurkan kita untuk minum air putih. Mengapa kita harus minum air putih minimal 8 gelas sehari.

ini penjelasan ilmiah nya..

Well, sebenarnya jawabannya cukup "mengerikan" tetapi karena sebuah pertanyaan jujur harus dijawab dengan jujur, maka topik tersebut saya tampilkan dalam forum hari ini. Kira-kira 80% tubuh manusia terdiri dari air. Malah ada beberapa bagian tubuh kita yang memiliki kadar air di atas 80%. Dua organ paling penting dengan kadar air di atas 80% adalah : Otak dan Darah.

Otak memiliki komponen air sebanyak 90%, sementara darah memiliki Komponen air 95%. Jatah minum manusia normal sedikitnya adalah 2 liter sehari atau 8 gelas sehari. Jumlah di atas harus ditambah bila anda seorang perokok.

Air sebanyak itu diperlukan untuk mengganti cairan yang keluar dari tubuh kita lewat air seni, keringat, pernapasan, dan sekresi. Apa yang terjadi bila kita mengkonsumsi kurang dari 2 liter sehari...? Tentu tubuh akan menyeimbangkan diri. Caranya...? Dengan jalan "menyedot" air dari komponen tubuh sendiri. Dari otak...? Belum sampai segitunya! wihh bayangkan otak kering gimana jadinya..., melainkan dari sumber terdekat : darah. Darah yang disedot airnya akan menjadi kental. Akibat pengentalan darah ini, maka perjalanannya akan kurang lancar ketimbang yang encer. Saat melewati ginjal (tempat menyaring racun dari darah) ginjal akan bekerja extra keras menyaring darah. Dan karena saringan dalam ginjal halus, tidak jarang darah yang kental bisa menyebabkan perobekan pada glomerulus ginjal. Akibatnya, air seni anda berwarna kemerahan, tanda mulai bocornya saringan ginjal. Bila dibiarkan terus menerus, anda mungkin suatu saat harus menghabiskan 400.000 rupiah seminggu untuk cuci darah.

Eh, tadi saya sudah bicara tentang otak 'kan...? Nah saat darah kental mengalir lewat otak, perjalanannya agak terhambat. Otak tidak lagi "encer", dan karena sel-sel otak adalah yang paling boros mengkonsumsi makanan dan oksigen, lambatnya aliran darah ini bisa menyebabkan sel-sel otak cepat mati atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya..(ya wajarlah namanya juga kurang makan...). Bila ini ditambah dengan penyakit jantung (yang juga kerjanya tambah berat bila darah mengental...), maka serangan stroke bisa lebih lekas datang. Sekarang tinggal anda pilih : melakukan "investasi" dengan minum sedikitnya 8 gelas sehari - atau "membayar bunga" lewat sakit ginjal atau stroke. Anda yang pilih...!

TIPS dan Trick air minum sehat
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memperoleh manfaat maksimal air adalah sebagai berikut:
1. Minum empat gelas air putih begitu terbangun untuk shalat shubuh
2. Berhenti mengonsumsi makanan selama 45 menit setelah minum air, baru kemudian boleh menyantap sarapan
3. Berhenti mengonsumsi makanan selama dua jam dalam bentuk apa pun setelah makan pagi, baik berbentuk cair maupun kasar. Hal yang sama juga dilakukan pada jam makan siang dan malam
4. Setelah makan malam tidak boleh mengonsumsi apa pun
5. Jika empat gelas air putih dirasa terlalu berat, terutama bagi yang telah lanjut usia, dapat digantikan sedikit demi sedikit dan berhatap sampai dapat menghabiskan empat gelas sekaligus

http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2580707

Wednesday, April 20, 2011

Stadion Olahraga Pertama di Dunia Dibangun Di Bawah Tanah

Kejutan besar muncul dari Qatar. Betapa tidak, ketika orang-orang di dunia hanya mengenal stadion olah raga di permukaan tanah, maka Qatar sebentar lagi akan memiliki stadion mewah yang berada di bawah tanah. Inilah stadion pertama di dunia yang dibangun di bawah tanah. Bukan hanya sekadar stadion biasa, juga kelengkapan fasilitasnya yang berkelas dunia. salah satunya adalah stadion ini dilengkapi dengan pendingin udara, sehingga di sini udara akan terasa sejuk meski penonton penuh sesak.

Qatar seolah ingin memanjakan semuanya, bukan hanya penonton tapi juga pemain, karenanya fasilitas yang disediakan benar-benar menyamankan orang-orang yang berada di dalamnya. Inilah salah satu langkah Qatar dalam rangka maju sebagai calon tuan rumah Piala Dunia 2018 mendatang. Kabarnya, pembangunan akan dimulai awal tahuin depan. Ini memang perjalanan panjang dan rumit. Sebagai informasi, stadion raksasa ini dibangun di bawah tanah ibukota Qatar, yakni, di Doha.

Apa alasan Qatar membangun stadion dengan 'ide gila' seperti itu?

Rupanya ketika semua orang terpaku menyaksikan segala pertunjukkan dilakukan di stadion di permukaan tanah, dan tak mau 'repot-repot' memikirkan ide kreatif lainnya, Qatar ingin mendahului. Negeri ini ingin tercatat sebagai negara pertama yang membangun stadion di bawah tanah. Sebuah langkah besar dan pastinya akan dicatat dan dikenang dunia sepanjang masa.

Bayangkan, betapa rumitnya pembangunan stadion olah raga itu karena posisinya yang berada di bawah tanah. Bayangkan juga berapa uang yang diinvestasikan dalam proyek itu. Tapi semua itu tak akan mengalahkan kebanggaan Qatar yang menjadi negara pertama memiliki stadion olah raga di bawah tanah.

Stadion ini mungkin kesempatan Qatar mengajukan diri jadi tuan rumah. Hanya saja sayangnya, stadion ini hanya berkapasitas tempat duduk 11.000 orang. Kurang besar ya untuk event olah raga seperti Piala Dunia. So, betapa pun ini merupakan salah satu usaha untuk menarik perhatian agar event sepak bola akbar itu bisa hadir di negerinya.

http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2585840

Monday, April 18, 2011

Thule, Vril, and rahasia Hitler Empire Lainnya

 Thule Society, kelompok ini berpusat di munich sebelon nazi berkuasa, nantinya thule society di masukkan ke dalam organisasi nazi...

Namanya diambil dari thule yaitu tanah mistik dimana mahluk hidup misterius(mungkin manusia berkekuatan tinggi) yang bernama Hyperboreans yang hidup diutara yunani(katanya sih ATLANTIS) dan dipercaya sebagai originnya ras arya dibuat di hari kemerdekaan indonesia 17 agustus tapi taon 1918 didirikan oleh 2 orang Rudolf von Sebottendorff sama Walter Nauhaus...
untuk nama yang pertama gw sebutin, dia dicurigai orang islam dan ikut freemasonkebenarannya tapi ga tau deh, soalnya dia pernah lama tinggal di turki...

Thule mengadopsi paham dan keanggotaan guido von list society sama order of the new templar yang kedua organisasi tsb udah ada sejak taon 1907... termasuk simbolnya yang swastika itu diambil dari order of the new templar juga

Si sebottendorf sendiri akhirnya kembali ke turki dan mati bunuh diri disana dikarenakan bukunya yang berjudul "bevor Hitler kam" tidak disukai partai nazi karena dibuku itu ditulis kalo thule lah yang paling berjasa membuat hitler naik ke tampuk kekuasaan.. sehingga sebottendorf akhirnya diasingkan ke turki...

Lama kelamaan nazi yang berkuasa membuat SS dan himmler yang juga terobesi kepercayaan macam itu terutama dikarenakan membaca buku Oera Linda Book nantinya di taun 1935 membuat Das Ahnanerbe(kelompok scientist dan arkeolog/indiana jonesnya jerman )... ahnanerbe kebanyakan di isi oleh para arkeolog jerman dan orang SS ,"mantan" thule society banyak membantu ekspedisi2 oleh ahnenerbe tsb...
mereka mencari kebenaran dari atlantis sampe pergi ke kepulauan disamping barat afrika(sori lupa namanya), mediterania dan afrika utara.
mencari shangrila(ini ga tau bener apa kagak), ke pegunungan tibet untuk menyusun dimana sebenernya ras arya itu berasal, ke india tempat dimana mereka menemukan manuskripnya ufo kuno india "VImanas" untuk kemudian menjadi project haunebu(UFO Jerman), tanpa sengaja menemukan Yeti dan menurut pengakuan mereka yeti hanyalah seekor beruang. dan lain2...

untuk ekspedisi yang ke tibet, tujuan mereka menemukan asal ras arya adalah untuk mendapatkan scientifict credibility buat new world order !

another fact of thule :
  • lambang swastika diadapt jadi lambang oleh Dr.Krohn, dia adalah sala seorang thule juga
  • katanya si Serbottendorff, thule society adalah sekutu pertama adolf hitler, dan didalamnya termasuk juga rudolf hess sama alfred rosenberg
  • Thule Society Membeli koran munchener beobachter untuk kemudian namanya diganti menjadi volkischer beobachter koran utama nazi dipimpin nantinya oleh Karl Herrer seorang thule juga..
  • hitler bukan seorang thule 

Vril Society  
Vril didirikan di austria, kalo yang ini bener2 misterius sih... pendirinya 4 orang 1 cewek dan 3 cowok... bersama mereka ngomongin benda2 mistik macem spear of destiny ato violet black stone

si cewe ini namanya maria orsic konon katanya merupakan penghubung yang bisa berinteraksi dengan mahluk ancient times (mungkin teleport ato telepati tapi beda jaman) dan maria orsic juga punya semacam asisten traute dan sigrun(sigrun dikenal sebagai ahli mesin dan tau mengenai ufo2an)

Vril sendiri sudah didirikan sejak jaman Sumeria kuno dan nama Vril diambil dari Vri-Il yang artinya "Seperti Tuhan" tujuan Vril pertama kali dibuat adalah membuat sesuatu yang mampu mencapai Aldebaran(bintang yang beberapa kali lebih besar dari matahari).
Vril percaya kalo Planet2 disekitar Aldebaran adalah tempat dimana orang2 Atlantis saat itu mengungsi waktu tanah mereka hancur, that's why mereka bikin Ufo supaya sampe kesono.

Setelah berbagai proyek haubenu bersama thule dan DHvSS, Vril memusutkan sendiri untuk kembali ke tujuan semula, yaitu ke Aldebaran ! (haunebu walopun UFO tapi dia adalah pesawat militer, bukan ruang angkasa) maka Maria Orsic dan asistennya sigrun mengatur pertemuan dengan Hitler, Himmler, Dr. W. Schumann dan Kunkel(seorang petinggi Vril) untuk membahas Aldebaran Project Project... Proyek itu disetujui dan Jadilah Vril 7 first testnya di tahun 1944 tapi sayang proyek ini gagal...

 Seluruh anggota Vril dilaporkan menghilang di tahun 1945 termasuk maria orsic...

mungkin kalo ditanya beda nya thule sama vril itu kalo thule lebih science dan vril lebih mistikal...mereka berkerja sama dan jadilah haunebu tempat percobaan katanya di hutan di dekat strasbourgh

another facts of VRIL :




  • konon katanya SS nya nazi singkatannya bukan schultzstaffel tetapi Schwarze Sonne yang artinya black sun lambang kekuatannya yang ga kasat mata
  • lambang black sun udah dipake sejak jaman babylonia dan assyria
  • lambang SS juga di adapt dari lambang black sun
  • hitler menyembunyikan identitas rahasia vril dengan merubah namanya menjadi antriebstechnischen werkstatten vril artinya workshop teknik propeller vril

DHvSS
Another Secret Society juga, panjangannya Die Herren vom Schwarzen Stein tapi informasi tentang society ini teramat dikit sampe2 gw cuma tau artinya men of the black stone dan mereka menyembah Goddess Isias dari mesir dan juga Black sun. orang2 Vril meyakini kalo si isias yang disembah orang2 DHvSS ini adalah ratu di aldebaran.Dengan alasan ini Vril dapat membujuk DHvSS untuk ikut join proyek haunebu karna sama "budayanya"

Maria Orsic
Nama cewe itu maria orsic,keturunan zagreb-vienna, model rambutnya dia itu hanya panjang sekali dan dikuncir(ekor kuda)..tapi kalo buat orang tahun segitu cewek berambut panjang itu ga lazim..dan kalo ditanya kenapa pasti jawabnya gara2 supaya dia bisa komunikasi dengan alien...dan cewe inilah yg pernah membuat rudolf hess ketakutan gara2 bola matanya bisa berputar 180 derajat sampe keliatan putihnya doang..(peristiwa itu terjadi di taon 1942, di apartemen si maria orsic, kebetulan si hess diajak ikut sama sebotendroff(bosnya Thule), si hess ketakutan tapi si sebotendroff malah ketawa2 aja ngeliatnya)

dia ini Bos Vril Gesellschaft, di tahun 1919 dia pindah ke muenchen bersama pacarnya di taon segitu pula dia bikin Vril society... di akhir desember 1919, thuler,vril dan DHvSS mengadakan pertemuan di Berchtesgaden, si maria ini mengklaim telah mendapat teknologi bagaimana dapat membuat piring terbang (nantinya thule juga dapet dari ekspedisi dari asia(ufo india)trus kedua ilmu itu digabung)...di pertemuan itu maria orsic membeberkan script rahasianya yang diketahui ada 2 lembar, yang lembar pertama ada bahasa dari Babylon kuno dan juga sumeria, oleh karena itu maria orsic butuh orang2 thule yang bisa membaca bahasa tersebut seperti hugo winckler dan peter jensen dari thule buat memecahkannya, lembar yang satunya berisi diagram dan prototipe ufonya sigrun dari vril dapat memecahkannya dengan mudah.dan berlanjutlah ke proyek haunebu...

Maria Orsic dikenal dapat keliatan kesurupan/trance kalo dia lagi jadi media alien dari sumeria. dilaporkan kalo dia akan berkomat-kamit pake bahasa Sumi bahsanya orang2 atlantis otomatis juga bahasa alien yang di aldebaran.

Maria Orsic ilang di taon 1945. Tanggal 11 Maret 1945 ditemukan dokumen internal Vril yang ditujukan kepada anggota Vril laennya. Surat itu berakhir dengan kata "niemand bleibt hier" yang artinya "ga ada lagi yang stay disini". diduga itu adalah dokumen Vril terakhir dan hilang sudah Maria Orsic bersama member Vril laennya

Penampakan Maria Orsic katanya pernah terjadi di mei tahun 2008 di rumah lelang di Munich, dia mengaku sebagai seorang art dealer disono...bentuknya masih muda kayak di foto itu, sampai dia menghilang lagi orang hanya tau namanya maria orsic 

Heinrich Himmler
 
Didirikan 1 Juli 1935 oleh Heinrich Himmler(pimpinan SS), Herman Wirth(sejarawan,dan ahli bahasa/budaya kuno) and Richard Walther Darre(menteri pangan dan agrikultur nazi jerman).
Nama Panjangnya Ahnenerbe Forschungs-und Lehrgemeinschaft, meskipun dibilang lahir taon 1935, tapi banyak yang bilang kalo ahnanerbe ga lebih dari ganti nama dari organisasinya si herman wirth "herman wirth society" tempat dimana dia nyebarin pengetahuannya.

Organisasi ini dipimpin oleh si Darre, sampe kemudian dia mengundurkan diri taon 1936,himmler maju sebagai penguasa tunggal ahnenerbe. Tujuannya pun dirubah dari yang tadinya lebih banyak arkeologi menjadi pencarian dimana sebenernya ras arya tadinya berasal dan mencari kebenaran kalo ras arya suatu hari di masa lalu pernah menguasai dunia..(kalo terbukti benar, alsan ini bakalan dipake nazi jerman buat menyatukan dunia di bawah ras arya)

Ahnenerbe punya 50 badan riset berbeda(institusi), dimana 100 lebih proyek riset tersebut dilakukan.kalo ada ekspedisi besar macem ke tibet ato ke antartika, anggotanya bisa banyak. Tapi kalo riset "kecil" macem mengubah air laut jadi bisa diminum anggotanya berisi 1 supervisor, 3 ahli kimia, 1 asisten cewek, dan 3 orang bintara SS yang ngejagain mereka. Dalam bidang musik kuno biasanya hanya 1 researcer ahnanerbe ditambah 8 orang kolaborator lokal disono yang mengerti musik2 kuno tsb.

Bagian SS lainnya (mungkin yang paling utama) adalah linguistik. Di masa awal pengaruh herman wirth masih di ahnanerbe, Rune dari norway adalah yang paling banyak di riset, setelah wirth meninggalkan ahnanerbe di taon 1937, penggantinya Profesor Wust lebih memilih sanskerta yang di riset(keahlian wust memang sanskerta) untuk kemudian kiblat riset ahnanerbe agak beralih ke tibet dan sekitarnya.

http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2561030

Friday, April 15, 2011

10 Buronan Dunia yang belum tertangkap

Tampang2 buronan yg paling dicari yg sampe skrg belum tertangkap juga . . . Buat yang kenal sama orang-orang dibawah ini segera laporkan ke polisi terdekat.

10. Alimzhan Tokhtakhounov
Tokhtakhounov adalah bagian dari sebuah kelompok mafia Rusia. Meskipun lahir dan dibesarkan di Uzbekistan, ia terlihat sangat Asia, di mana ia mendapat nama "Taiwanchik." Pemerintah AS melihat Tokhtakhounov sebagai tokoh besar dalam Eurasian internasional kejahatan terorganisir. Dia diketahui telah ambil bagian dalam mencuri kendaraan, perdagangan, menjual senjata secara ilegal, dan mendistribusikan senjata. Pada tahun 2002 ia ditangkap di Italia, tapi ia akhirnya dibebaskan dan belum ditemukan. Dia dikatakan mungkin di Rusia.





9. Dawood Ibrahim Kaskar
 Kaskar adalah orang india paling dicari. Dia adalah pemimpin D-Company, yang merupakan kelompok kejahatan terorganisir yang markasnya terdapat di luar Mumbai. Operasi Jaringan kejahatannya antara lain pemalsuan, penyelundupan senjata, pembunuhan, dan perdagangan narkoba. Walaupun ayahnya adalah seorang polisi, hal ini telah gagal untuk menghentikannya. Kaskar nanyak disebut2 mempunyai hubungan dengan Ledakan Bombay pada tahun 1993 yang menewaskan 257 dan melukai 713. Dia juga dicari karena adanya kemungkinan hubungannya dengan Al-Qaeda. Hari ini ia berdiri sebagai "teroris global." Dia telah berhasil menghindari pembekuan asetnya. Kaskar dikatakan di Yaman, India, atau Pakistan.


8. Matteo Messina Denaro
Denaro selama bertahun-tahun telah terbukti menjadi pemimpin kejahatan terorganisir dunia yang paling terkenal. Dia adalah bagian yang sangat besar dari organisasi mafia Italia. Dia lebih dikenal sebagai "Diabolic/kejam" dan sering memamerkan uang dengan cara apa pun. Dari mobil-mobil mahal, perempuan, rumah besar, perhiasan, Denaro memiliki semuanya. Namun, sebagian besar uang yang dia miliki diperoleh secara ilegal: melalui penggunaan obat penjualan dan bahkan pembunuhan. Hari ini, Denaro dikatakan sedang naik daun dalam hierarki mafia Italia. Denaro dicari karena perannya dalam Cosa Nostra tahun 1993 yang melibatkan serangan bom. Hal itu dilakukan untuk memperlambat pemerintah bergerak dalam mafia.  


7. Joseph Kony
 Kony adalah pemimpin Tentara Perlawanan Tuhan. Kelompok gerilya ini telah bertahun-tahun mencoba untuk membuat dan menjalankan pemerintahan teokratis di Uganda. Namun, rencana mereka sgt brutal dan melibatkan penggunaan sarana untuk mencongkel pemerintah ini. Dibawah pemerintahan Kony, LRA telah menculik banyak anak-anak terlantar, sekurang-kurangnya 2 juta orang. Kelompok ini memiliki tingkat penculikan anak terbesar di seluruh dunia. Sendirian, ia telah mampu mengarahkan dan mengendalikan penculikan untuk 60.000 orang, setengah dari mereka adalah anak-anak. Kebanyakan dari mereka yang diculik itu dipaksa untuk berjuang dalam kampanye dan keyakinan. kadang-kadang ia menyuruh pasukan anak-anaknya untuk membunuh orang tua mereka sendiri sebagai inisiasi. Kony yang dicari karena kejahatan perang serta kejahatan terhadap kemanusiaan.

6. Omid Tahvili
Tahvili telah menjadi orang yg paling penting dari sebuah kejahatan keluarga Persia yang bekerja di seluruh Kanada. Kelompoknya terhubung ke Triad juga banyak kelompok lain dibentuk untuk melakukan kejahatan. Dia lebih dikenal dengan nama "Nino". Meskipun ia pernah di penjara di British Columbia, ia menyuap seorang penjaga dengan $ 50.000 untuk membebaskannya. Tahvili dicari karena keterlibatannya dalam penyiksaan, perdagangan narkoba, pencurian, dan penipuan telemarketing sebuah bisnis (scammed) di Amerika sekurang-kurangnya $ 3 juta. Dia dikatakan mempunyai koneksi di seluruh Timur Tengah maupun Eropa.  



5. Joaquin Guzman
  Guzman adalah pemimpin sebuah organisasi perdagangan narkoba internasional yang dikenal sebagai Kartel Sinaloa. Dia telah menjadi gembong narkoba top meksiko. Sejak tahun 80-an, Guzman telah menyekutukan dirinya dengan perdagangan narkoba. Pada tahun 1993, Guzman dijebak dan akan dibunuh, namun rencana ini pun gagal. Sebagai akibat dari hal ini, Kardinal Juan Yesus Posadas Ocampo, seorang kardinal Katolik Roma dibunuh oleh Guzman atau seseorang yang terlibat dalam lingkaran obat bius. Meskipun ia ditangkap pada tahun 1993 di Guatemala, ia melarikan diri dan belum ditemukan. Ada hadiah sebesar $ 5.000.000 Amerika Serikat untuk informasi yang mengarah ke penangkapan.


4. James J. Bulger
Bulger telah menjadi buronan sejak tahun 1970-an. Dia telah melakukan beberapa pembunuhan, atau ambil bagian dalam membantu membunuh banyak orang selama tahun 70-an dan 80-an. Ia dikenal menjadi bagian dari kelompok kejahatan terorganisir yang berhubungan dengan transaksi narkoba, pemerasan, dan kadang-kadang pembunuhan. Kelompok ini memfokuskan waktu di tempat-tempat di sekitar atau dekat Boston, Massachusetts. Bulger diketahui telah menggunakan 12 alias nama yg berbeda . FBI menawarkan hadiah $ 2.000.000 untuk informasi yang langsung kepada penangkapannya.




3. Aribert Heim
Lebih dikenal sebagai Dr Death, Heim Aribert mengambil bagian sebagai perwira SS. Meskipun mungkin usianya 94 tahun, ia masih menjadi buronan yang dicari. Dia adalah salah satu dari beberapa buronan terakhir Nazi utama yang masih buron. Dia meninggalkan Jerman pada tahun 1962 dan sejak itu tidak pernah ditemukan. Dia dituduh membunuh dan menyiksa tahanan yang ditahan di kamp konsentrasi Mauthausen. Dia disiksa dan akhirnya membunuh orang-orang ini dengan menyuntikkan bahan kimia beracun ke dalam hati korban dan kemudian melakukan pembedahan tanpa menggunakan obat bius. Dia adalah yang paling dicari oleh pemerintah Austria dengan hadiah $ 495.000.



2. Chief Ratko Mladic
Mladic adalah pemimpin Serbia Bosnia yang memimpin pasukan Karadzic. Dia terkenal karena tokoh kunci yang ikut ambil bagian dalam pembersihan etnis Muslim maupun Kroasia. Mladic didakwa pada tahun 1995, namun ia belum juga tertangkap. Dia dituduh melakukan genosida, kejahatan terhadap kemanusiaan, dan berbagai kejahatan perang serta penyanderaan di antara penjaga perdamaian anggota PBB.






1. Osama Bin Laden
Tentunya Anda telah mendengar tentang orang ini. Jika Anda belum, keluar dari bawah batu! Bagaimanapun, Bin Laden yang diinginkan oleh FBI dan telah berlangsung selama lebih dari satu dekade. Dia adalah pemimpin utama Al-Qaeda dan telah di jalankan sejak tahun 1998, ketika ia terhubung dengan pengeboman Kedutaan Besar AS di banyak negara yang berbeda. Bin Laden dicari karena pembunuhan, konspirasi, dan menyerang sebuah fasilitas federal yang mengakibatkan kematian. FBI memiliki hadiah $ 25 juta dolar untuk setiap petunjuk keberadaannya. Untuk Osama Bin Laden baca selengkapnya di sini



source: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2582673

Text Widget

Text Widget